Game Pelatihan Ke rumah nenek. Apakah Anda masih ingat ketika kecil dahulu bersama Ayah dan Ibu pergi ke rumah nenek ? Apa yang Anda bawa? Bagaimana suasananya? Tentu sudah sangat berbeda dengan hari ini bukan? Game pelatihan ke rumah nenek ini akan sedikit banyak membawa kita kembali ke masa masa kecil saat dulu kita pergi ke rumah nenek. Cara memainkannya mudah, tidak sulit alias gampang. Game pelatihan ini membutuhkan sedikit konsentrasi yang tinggi dari peserta serta daya ingat yang baik agar dapat berjalan dengan menyenangkan.
Game pelatihan ke rumah nenek:
1. Minta peserta untuk membuat lingkaran di mana semua peserta dapat melihat peserta yang lain. Pastikan mereka sudah mengenal satu dengan yang lainnya. Jika di antara mereka masih ada yang belum mengenal atau belum berkenalan, maka buatlah aktivitas pendahuluan untuk berkenalan.
2. Jika semua sudah mengenal atau minimal mengenal julukan masing masing, berikutnya sampaikan peraturannya bahwa mereka semua akan kembali ke masa lalu saat mereka kecil ketika mereka pergi ke rumah nenek. Ajaklah peserta bernostalgia ke masa lalu saat mereka pergi ke rumah nenek. Tenpatnya di mana, berala lama ke sana, apa yang paling di sukai saat di rumah nenek, dan sebagainya. Buatlah peserta menjadi nyaman dengan nostalgia itu.
3. Tanyakan kepada satu atau dua peserta apa yang biasa dibawa serta ketika pergi ke rumah nenek. Apakah kue yang di beli sesaat sebelum berangkat, atau gambar yang mereka buat di sekolah yang ingin di tunjukkan kepada nenek, atau apa saja yang terlintas di benak mereka.
4. Kemudian sampaikan peraturannya yaitu:
– Tiap peserta wajib menyebutkan password game pelatihan nya yaitu: saya pergi ke rumah nenek membawa [….]. misal: bantal
– Peserta lain dilarang menyebutkan benda yang sama yang sudah di sebut oleh peserta terdahulu
– Peserta berikutnya wajib menyebutkan apa yang dibawa peserta terdahulu serta apa yang akan dibawanya. Misal: Saya pergi ke rumah nenek membawa bantal dan kasur
– Peserta ketiga: Saya pergi ke rumah nenek membawa bantal, kasur dan sepeda
– Demikian seterusnya. Sehingga semakin lama benda yang dibawa akan semakin banyak.
– Penunjukan peserta terserah kepada peserta, wajib meneyebut nama yang ditunjuk dan tidak boleh berasal dari satu kelompok atau yang ada di sebelahnya.
Selamat mencoba!
gambar