Aktivitas Pelatihan Priority Pie biasanya digunakan untuk menjelaskan sesi Time Management. Caranya yang mudah dan menarik membuat peserta seperti tidak dalam suasana kelas yang terlalu banyak diceramahi, tetapi dalam aktivitas ini hampir 90% sesi adalah ‘milik’ peserta. Di sesi ini juga ada kemungkinan peserta akan menemukan ‘Aha moment’nya untuk memperbaiki manajemen waktunya di masa depan. Ingatlah bahwa sesi ini kekuatan utamanya ada pada proses debrief.
Tujuan aktivitas pelatihan
– Memahami konsep time management
– Mengetahui komposisi waktu yang kita gunakan sehari-hari
– Mengetahui di waktu mana yang perlu perbaikan
Peserta aktivitas pelatihan
– Per kelas 15 orang untuk hasil optimal
Waktu aktivitas pelatihan
– 60 menit
Peralatan aktivitas pelatihan:
– Kertas, alat tulis, spidol warna
Setting aktivitas pelatihan
– Tidak diperlukan setting khusus. Bisa class room, round table, U shape, dll.
Proses aktivitas pelatihan Priority Pie:
Pertama-tama bagikan kertas yang ditengahnya ada gambar lingkaran. Kemudian sampaikan bahwa tugas mereka adalah membagi-bagi lingkaran tersebut sesuai dengan waktu yang digunakan sehari-hari. Buatlah kesepakatan terlebih dahulu dengan peserta mengenai definisi waktu yang digunakan. Apakah itu waktu di kantor saja, atau waktu di rumah saja, atau apa. Bagi pula periode waktunya: dalam sehari, seminggu, rata-rata, atau apa. Hal ini penting dilakukan di awal agar tidak terjadi kesalah pahaman di akhir sesi. Karena praktis gambar yang dibuat tidak akan jauh berbeda. Tahunya berbeda setelah dijelaskan oleh yang membuat gambar. Gunakan spidol warna yang ada. Sebisa mungkin untuk tiap waktu yang berbeda digunakan warna yang berbeda. Misalnya: waktu untuk bekerja berwarna biru sedangkan waktu untuk menikmati waktu bersama keluarga berwarna hijau. Berikut adalah kertas yang dibagikan.
Jika sudah, kumpulkan semua kertas (jangan lupa diberi nama) lalu bagikanlah kertas kedua. Kali ini tugasnya adalah membagi-bagi lingkaran tersebut dengan kondisi ideal yang ingin mereka capai. Sama dengan tugas yang pertama, gunakan warna yang berbeda untuk waktu yang berbeda.
Setelah selesai, tempel berdampingan gambar yang pertama dibuat dengan yang kedua. Bisa jadi akan terlihat ada pergeseran yang terjadi antara kenyataan dan harapan. Setelah itu, bisa dilanjutkan dengan debrief.
Debrief
– Apa yang menarik dari aktivitas ini? Mengapa?
– Mengapa terjadi gap antara gambar 1 dan gambar 2? apa penyebabnya?
– Hal apa yang paling tidak Anda sukai namun masih dikerjakan di gambar 1? Mengapa? Apa efeknya jika terus begini?
– Hal apa yang Anda sukai namun ingin sekali ditinggalkan di gambar 1? Mengapa?
– Pelajaran apa yang bisa dipetik dari aktivitas ini jika dikaitkan dengan proses time management?
Selamat mencoba!
sumber: Vasudha K Deming, The Big Book of Leadership Game, Mc Graw Hill, 2004
gambar:blog.hdwallsource.com
Aktivitas Pelatihan Priority Pie