Bekerja dengan Orang-orang yang Anda Sukai

Bekerja dengan Orang-orang yang Anda Sukai

Bekerja dengan Orang-orang yang Anda Sukai. Saya beruntung bekerja dengan orang-orang yang saya sukai. Beberapa karyawan saya sudah bersama saya selama dua puluh, dua puluh lima, bahkan tiga puluh tahun. Jika kami tidak saling suka, itu akan menjadi vonis jangka panjang hidup yang tidak membahagiakan. Faktanya, kami bekerja bersama dengan baik, kami saling menghormati, dan kami mencapai banyak hal. Manajemen menjadi jauh lebih mudah jika anda berhati-hati ketika mencari karyawan atau mitra.

Orang yang bekerja baik dengan saya harus bekerja cepat. Begitulah cara saya bekerja dan mereka akan mengikuti cara saya. Allen Weisselberg, CFO saya, Rhona Graff, wakil presiden dan asisten utama saya, Jeffrey McConney, kontroler saya, punya kemampuan menyaring banyak informasi dan bisa menerangkan sesuatu pada saya dengan kata-kata minimal, kadang sepuluh kata atau kurang. Mengingat betapa banyak yang harus saya lakukan tiap hari, saya menghargai keringkasan ini. George Ross, Penasihat senior, Jason Greenblatt, Penasihat Umum, dan Matthew Calamari, COO saya, punya kemampuan yang sama. Bukan saya tidak menikmati bicara dengan mereka pada level personal, tapi agenda kami harus ditangani dan sekarang kami semua tahu bagaimana melakukan pekerjaan dengan cepat, baik secara individu maupun tim. Rasa hormat datang dari kedua belah pihak, dan itu lingkungan yang hebat untuk tiap orang.

Jika anda bisa mendapatkan kelompok inti di sekitar anda yang anda sukai dan yang paham kebutuhan anda, anda akan berjalan ke arah yang tepat. Kadang saya kira ada intervensi Tuhan ketika orang yang tepat muncul, karena seperti yang kita semua tahu, kadang orang yang hebat dalam wawancara ternyata tidak begitu hebat, dan sebaliknya. Dalam hal itu, setiap perekrutan itu sama dengan sedikit perjudian. Kualifikasi emas tidak selalu berarti orangnya juga berkualitas emas, walau kadang memang terbukti demikian. Anda harus memberi orang peluang untuk membuktikan diri mereka. Tapi sementara itu, akan banyak membantu bila anda suka berkumpul dengan mereka untuk memulainya.

Anda harus melihat dibalik hal yang ditampilkan. Tiap orang memiliki bakat unik yang mungkin ada atau tidak ada dalam deskripsi pekerjaan mereka atau dalam resume mereka. Orang tidak satu dimensi. Saya tidak suka diremehkan atau dianggap klise, sehingga saya mengasumsikan bahwa orang lain tidak menyukai itu pula. Saya menghargai dipandang sebagai sesuatu yang lebih dari persona publik saya, dan orang yang bekerja untuk saya tahu bahwa meski pun saya mungkin menuntut, saya juga fair. Pintu saya selalu terbuka, dan mereka merasa percaya diri bahwa ketika mereka harus menyampaikan sesuatu, saya akan mendengarkan.

Seseorang baru-baru ini menulis surat berisi pernyataan pada saya tentang bagaimana mengelola orang yang tidak ia sukai. Respon saya adalah bertanya padanya apakah ia suka sesuatu hal apa pun menyangkut orang yang berusaha ia kelola. Kita semua punya potensi tersembunyi, dan manajer yang baik akan menemukan itu. Manajer yang baik juga akan mencari apa yang ia sukai dari orang di sekeliling mereka. Tidak ada orang yang sempurna. Kita semua punya kekuatan dan kelemahan. Sikap anda terhadap orang lain memainkan bagian besar dalam mengitari diri anda dengan orang yang tepat. Jika anda tidak suka orang di sekitar anda, anda mungkin bisa mulai dengan melihat diri anda sendiri dulu.

Sebagian besar kita menghabiskan banyak waktu dalam pekerjaan. Fakta itu saja membuat pentingnya menilai dengan hati-hati jenis orang seperti apa yang ingin kita luangkan waktu bersamanya. Apa yang penting bagi anda? Kombinasi kepribadian apa yang membuat hari kerja paling efektif untuk tiap orang? Sebuah organisasi terus berkembang, seperti diri kita, dan keseimbangan yang baik itu perlu untuk tiap orang. Apakah tiap orang paham dengan jelas, apa sasaran umum organisasi? Salah satu alasan Don Jr., Ivanka, dan Eric telah melakukan pekerjaan seistimewa itu adalah mereka paham –dengan utuh– sasaran kami dan memberikan kontribusi harian yang signifikan pada tujuan itu. Mereka bekerja bersama dengan efektif sebagai sebuah tim dan sebagai individu, yang merupakan representasi ideal untuk segala organisasi.

Lakukan upaya untuk membuat lingkungan kerja anda sangat menyenangkan dan seefektif mungkin. Itu tidak mustahil – organisasi saya membuktikan itu tidak mustahil. Cukup berikan contoh, dan anda akan menjadi magnet untuk orang yang tepat. Itulah cara terbaik bekerja dengan orang yang anda sukai.

sumber: Think Like A Champion, Donald Trump
gambar

Bekerja dengan Orang-orang yang Anda Sukai

Leave a Reply

Your email address will not be published.